Learn how SystemEver fits perfectly into your remote work trip. Watch Tutorial Video.

Article

3+ Peluang Bisnis Kemasan yang Menguntungkan Saat Ini

3+ Peluang Bisnis Kemasan yang Menguntungkan Saat Ini

Daftar Peluang Bisnis Kemasan yang Menguntungkan Saat Ini

Di tengah pandemi Corona yang telah berlangsung hingga memasuki semester kedua jumlah permintaan kemasan terutama di bidang industri pangan kini kian meningkat. Sebuah data menunjukkan bahwa pada masa Pandemi Covid 19 angka penjualan pada industri kemasan mengalami peningkatan hingga 5%-10% pada segmen kemasan makanan dan minuman. 

Peningkatan jumlah permintaan mengenai konsumsi kemasan dipicu karena kebutuhan makanan dan minuman pada masa Pandemi ini memang terjadi peningkatan, masyarakat lebih banyak menghabiskan waktu di rumah dengan begitu kebutuhan kemasan terutama pada segmen pangan banyak dibutuhkan oleh pelaku usaha dan perusahaan besar di bidang makan dan minuman. 

Kebiasaan kebanyakan masyarakat yang mengkonsumsi makanan yang dibeli secara online melalui aplikasi meningkatkan angka penjualan kemasan. Data yang tertulis hasil penjualan di sebuah perusahaan kemasan plastik menunjukkan pada semester pertama di masa Pandemi Covid 19 segmen penjualan plastik kemasan tercatat menyumbang penjualan sebesar Rp 1,18 triliun atau setara dengan 63,65% dari total penjualan pada paruh pertama. 

 

Jenis-jenis Bisnis Kemasan yang Potensial Berkembang di Masa Pandemi


Tantangan membuka bisnis terutama di bidang kemasan semakin besar dengan adanya Pandemi Covid 19, sehingga harus jeli dalam menentukan jenis bisnis kemasan apa yang dapat menjanjikan keuntungan. Dalam kondisi Pademi seperti sekarang harus pandai menganalisa produk kemasan apa yang akan banyak dibutuhkan sehingga risiko kerugian dapat diminimalisir. Seperti yang dibahas di atas, bisnis kemasan mengalami peningkatan yang cukup baik pada segmen kemasan makanan dan minuman. 

Sehingga bisnis kemasan makanan dan minuman memiliki peluang cukup besar untuk mulai ditekuni. Pasalnya, saat ini pertumbuhan usaha kuliner online kian merambah begitu besar yang akan memberi peluang selaian dari industri makanan dan minuman saja. Saat ini kemasan tidak hanya berguna sebagai sebuah pembungkus namun juga sebagai citra sebuah produk. 

Dimana saat ini para pelaku usaha kuliner berlomba-lomba membuat desain kemasan mereka semenarik mungkin untuk memikat para konsumen. Itu karena dalam membangun citra brand mereka tidak cukup hanya melalui soal rasa namun juga dari segi tampilan luarnya yaitu kemasan. Saat ini tidak hanya usaha kuliner online saja yang mulai berkembang pesat, pelakunya usaha UKM juga memiliki pasar yang cukup baik untuk bisnis kemasan produk. 

Lalu apa sajakah jenis kemasan yang berhubungan dengan industri makanan dan minuman yang akan menjanjikan keuntungan tersebut? Berikut ini jenis-jenisnya:

1. Packing Box Mini

Packaging box mini dengan desain unik saat ini sedang naik daun serta banyak digunakan oleh para pelaku usaha kuliner dalam mengemas produk makanan mereka, contohnya seperti usaha roti dan nasi box kekinian. Produk kemasan jenis ini akan berpeluang besar untuk menghasilkan keuntungan yang menjanjikan di tengah Pandemi Covid 19.

2. Kotak Makan Mika

Jenis kemasan kotak makan mika merupakan jenis kemasan yang paling dicari pelaku usaha kuliner. Biasanya kotak makan mika ini digunakan untuk packaging berupa makanan berat. Jenis kemasan ini banyak dicari karena memang memiliki harga yang terjangkau dan dapat menjaga makanan tetap dalam keadaan baik. Contoh makanan yang biasanya dikemas menggunakan kotak makan mika adalah mie ayam serta berbagai jenis mie lain, nasi goreng, dan rice box.

3. Kemasan Non-food Grade

Bahan baku kemasan ini merupakan kertas yang tidak tembus air dan minyak, seperti contohnya karton putih seperti pada nasi kotak dan ivory. Kemasan non-food grade memiliki ciri-ciri berwarna putih di bagian luar dan abu-abu di dalamnya. Biasanya dipakai untuk membungkus martabak pada kuliner kaki lima dengan dilapisi plastik atau kertas minyak sebelum diletakkan makanan di dalamnya. Kemasan ini lebih laku dipasaran karena memiliki harga yang lebih murah dibanding kemasan food grade yang memiliki harga 30% lebih mahal.

 

 

Yang Harus Diperhatikan dalam Bisnis Kemasan Jika Ingin Sukses

Related Article

Request Demo Register Now! Register
Send your message via EmailEmail
Send your message via Whatsapp Whatsapp
Contact Us
021- 529 621 29
Call